Beranda

Jumat, 21 September 2012

Cara Berpikir Karyawan vs Pengusaha


Karyawan dan pengusaha memang telah ditakdirkan berbeda tetapi pada dasarnya saling membutuhkan. Pengusaha memerlukan karyawan untuk menjalankan bisnisnya. Dan karyawan pun akan selalu tergantung kehidupannya kepada pengusaha.

Dalam hal cara berpikir ada banyak perbedaan yang cukup mencolok antara karyawan dengan pengusaha. Diantaranya:
Karyawan :
Mencari alasan atau sesuatu yang bisa disalahkan ketika terjadi kegagalan

Sedangkan pengusaha:
Bertanggung jawab atas kesalahan/kelalaian yang dilakukannya dan berusaha untuk memperbaikinya.

Karyawan:
Kerjakan tugas saya, selain itu bukan urusan saya

Sedangkan pengusaha:
Segala sesuatu yang berimbas kepada bisnis, berimbas juga kepada saya. Segala sesuatu yang berimbas kepada bisnis adalah urusan saya.

Karyawan:
Takut berbuat salah dan gagal

Sedangkan pengusaha:
Saya tertantang untuk mencoba dan menerima kegagalan. Karena kesalahan yang membuat saya bisa belajar

Karyawan:
Ikut keramaian. Melakukan apa yang orang-orang lakukan dan kamu tidak akan salah.

Sedangkan pengusaha:
Menentang kebiasaan. Berpikir dan mengerjakan sesuatu secara berbeda.

Karyawan:
Menanti sesuatu terjadi baru kemudian beraksi. Jangan bertindak cerdas dan merusak pasar.

Sedangkan pengusaha:
Membuat sesuatu terjadi. Berpikir kedepan dan mengambil inisiatif. Menganggap bahwa masalah adalah tantangan

Karyawan:
Menyukai rutinitas yang biasa dan tidak menyukai perubahan

Sedangkan pengusaha:
Menyukai perubahan yang terus menerus dan tertantang untuk membuat sesuatu menjadi lebih baik sekalipun harus bertentangan dengan keadaan di sekitarnya.

Sumber: Making of Enterpreneur



Tidak ada komentar: